Otot Rangka pada Tubuh Manusia
otot rangka merupakan alat gerak utama pada manusia. Kontraksi sebagai otot dapat menggerakkan tulang-tulang persendiannya.
a. Struktur dasar otot rangka
Otot rangka di bangun dari sekumpulan serat-serat otot. Beberapa serat otot berkumpul (menyatu) membentuk berkas-berkas otot yang di sebut fasikuli. Setiap berkas otot di bungkus oleh selaput (fasia) yang di sebut fasia propia. Selanjutnya, beberapa berkas otot bergabung menjadi satu membentuk otot atau suatu struktur selaput yang di kenal sebagai daging. Setiap otot di bungkus lagi oleh semacam selaput yang di sebut fasia superfisialis.
Pada umumnya, beberapa otot dapat bergabung menjadi satu hingga membentuk struktur yang menyerupai kumparan. Bagian tengah yang mengembung di sebut ventrikel atau empal, sedangkan kedua bagian ujungnya yang bersifat liat dan keras di sebut tendon. Ujung tendon yang melekat pada tulang dan dapat bergerak di sebut insersi. Ujung tendon lain yang melekat pada tulang yang tidak bergerak di sebut origo.
b. Sifat kerja otot rangka
Pada umumnya, otot rangka bekerja secara tim atau berkelompok. Misalnya, pada saat menekuk dan meluruskan tangan bekerja dua otot rangka, yaitu otot biseps dan otot triseps. Pada saat menekuk tangan otot biseps berkontraksi, sedangkan otot triseps relaksasi. Sebaliknya, pada saat meluruskan tangan otot triseps berkontraksi, sedangkan otot biseps relaksasi. Bentuk hubungan kerja sama antara otot biseps dan otot triseps semacam itu di sebut bersifat antagonis. Selain itu, beberapa otot lainnya dapat pula bekerja sama dengan cara saling mendukung . bentuk hubungan kerja sama otot demikian di sebut bersifat sinergis. Misalnya, gerak otot antara tulang-tulang rusuk pada saat bernapas.
c. Macam otot rangka
pada tubuh manusia terdapat bermacam-macam otot rangka. Di perkirakan ada sebanyak 640 macam otot rangka dengan nama-nama tersendiri. Penamaan otot tersebut di tulis berdasarkan kriteria tertentu. Misalnya, berdasarkan ukuran otot (contohnya, otot gluteus maksimus), bentuk otot (contohnya, otot deltoid), lokasi otot (contohnya otot frontalis), arah berkas otot (contohnya otot rektus abdonimis), tempat peletakan otot (contohnya otot tibialis anterioe), jumlah pelekatan otot (contohnya biseps braki), dan aksi otot (contohnya otot ekstensor digitorum). Untuk lebih jelasnya, di bawah ini di sajikan macam-macam otot rangka dan fungsinya :
Nama Otot | Fungsi |
Otot Anterior | Mengerutkan dahi dan mengangkat alis mata Menutup mata (mengerdip) Menaikkan bagian sudut mulut (tersenyum) Mengatupkan rahang atas atau bawah Mengatupkan dan menjulur/menonjolkan bibir Memapatkan perut dan memutar badan Menekuk tulang belakang (membungkuk) Menekuk & menarik bahu & lengan(menarik lengan ke arah dada) Menarik & mengangkat lengan pada persendian bahu menjauhi sumbu tubuh Menekuk lengan bawah dan memutar tangan Mengangkat paha ke arah sumbu tubuh Menekuk paha atau sendi panggul Memutar paha Merentang/meluruskan kaki Melipat kaki Menekuk dan memiringkan kaki Menekuk jari-jari kaki Merentang/meluruskan jari-jari kaki Menggerakkan kulit kepala belakang Memutar kepala ke arah samping; menekuk leher dan kepala Meluruskan posisi kepala; mengangkat dan menggerakkan bidang bahu bagian belakang mendekati sumbu tubu Meluruskan dan menggerakkan bahu & lengan bagian belakang mendekati sumbu tubuh (menarik/menurunkan lengan kembali ke posisi semula) Menaikkan lengan pada persendian tulang lengan atas Memutar badan Meluruskan/merentangkan lengan bawah Menekuk tangan Meluruskan tangan Menekuk jari Meluruskan jari Menggerakkan paha menjauhi sumbu tubuh Meluruskan/merentangkan paha hingga membentuk pantat Menekuk kaki dan meluruskan paha atau panggul Menekuk kaki (berjinjit) |
Kepala dan leher Frontalis Orbikularis Okuli Zigomatikus Maseter Orbikularis Oris Anggota atas dan badan Eksternal Obliki Rektus abdonimis Pektoralis Mayor Deltoid Biseps Braki Anggota bawah Adduktor longus Iliopsoas Sartorius Quadriseps femoris Pereneus longus Tibialis anterior Fleksor digitorum longus Ekstensor digitorum longus | |
Otot Posterior | |
Kepala dan leher Oksipitalis Sternokleidomastoid Trapesius Anggota atas dan badan Latissimus dorsi Deltoid Eksternal obliki Triseps braki Fleksor braki Ekstensor braki Fleksor digitorum Ekstensor digitorum Pantat, paha, dan kaki Gluteus medius Gluteus maksimus Hamstring Gastroknemius |
klik disini untuk melanjutkan baca ke artikel "mekanisme kontraksi otot rangka"
Posting Komentar untuk "Otot Rangka pada Tubuh Manusia"