Apa itu SEO dan Perkembangan Terbarunya di 2015

Daftar Isi
 SEO adalah serangkaian proses yang kita lakukan untuk membuat website kita menjadi rankin Apa itu SEO dan Perkembangan Terbarunya di 2015
SEO adalah serangkaian proses yang kita lakukan untuk membuat website kita menjadi ranking 1 di mesin pencari untuk suatu kata kunci. Oleh karena ini adalah serangkaian proses, maka ada banyak sekali hal yang perlu anda lakukan untuk membuat SEO anda berhasil.

Anggap saja saat ini anda berniat membuat sebuah website atau blog yang ramai dikunjungi orang. Maka anda harus mengetahui bahwa ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk membuat website anda mendapatkan banyak pengunjung. Anda bisa menempuh 3 cara di bawah ini untuk mendapatkan trafik, yaitu:
  • Memenangkan banyak kata kunci di mesin pencari dengan mengandalkan SEO atau search engine optimization.
  • Mempromosikan website anda di banyak situs media sosial yang terkemuka
  • Mempromosikan website anda secara offline di surat kabar atau iklan televisi
Seperti yang anda lihat di atas bahwa SEO bukan satu-satunya cara untuk mendapatkan pengunjung. Anda masih mempunyai beberapa opsi lainnya. Hanya saja anda perlu mengetahui bahwa trafik yang datang dari mesin pencari adalah trafik yang sangat penting dan sangat komersil bagi pebisnis dan tentu saja gratis.

Kenapa bisa demikian? Coba perhatikan; bukankah anda memang tertarik terhadap sesuatu jika anda sampai mengetikkannya di mesin pencari? Jadi hampir semua trafik yang datang dari mesin pencari adalah trafik yang memang berasal dari orang-orang yang memerlukan produk anda (jika anda memang pebisnis).

Tapi sebelum anda melakukan optimasi, anda harus mengetahui bahwa tidak semua website itu bisa mendapatkan trafik puluhan ribu atau ratusan ribu per hari. Bahkan setelah anda menjadi ranking 1 di banyak kata kunci, mungkin trafik anda hanya ratusan per hari.

Besarnya jumlah trafik ini ditentukan oleh besarnya pasar atau niche yang anda incar. Anggap saja anda sedang berada di pasar tradisional; jumlah yang mencari sayur kangkung dan yang mencari sayur daun pepaya itu berbeda; karena peminat daun pepaya yang pahit itu cukup terbatas.

Jadi sebaiknya anda mengembangkan pengetahuan SEO anda dari dasar agar anda mempunyai pemahaman yang baik sebelum melakukan proses yang diperlukan. Dengan memiliki pengetahuan dasar anda akan dapat memahami resiko dan potensi yang akan anda temui ke depannya.

Pengetahuan Dasar 1: Memahami Prinsip Kerja Mesin Pencari

Anda akan sangat bingung dalam melakukan optimasi jika anda tidak memahami apa dan bagaimana cara kerja dari mesin pencari tersebut. Saya merekomendasikan anda untuk memulai SEO dengan memahami cara kerja dari mesin pencari ini.

Dalam pengetahuan dasar SEO ini anda harus mempelajari tentang cara kerja robot melakukan perayapan dan indexing; dan juga bagaimana cara algoritma google melakukan penentuan peringkat untuk suatu kata kunci. Ada banyak sekali perkembangan terbaru dalam algoritma Google di tahun 2015 ini.

Dengan memahami cara kerja dari search engine seperti Google anda bisa mengatur waktu kerja anda dan anda bisa mengetahui kapan proses SEO yang anda lakukan bisa menghasilkan. Jika anda sudah mengetahui bagaimana cara kerja dari mesin pencari, maka langkah selanjutnya adalah mempelajari cara melakukan riset kata kunci.

Untuk pemahaman yang lebih lengkap silahkan baca artikel di bawah ini:
CARA KERJA MESIN PENCARI GOOGLE 2015

Pengetahuan Dasar 2: Cara Melakukan Riset Kata Kunci

Kenapa perlu melakukan riset kata kunci? Alasannya sudah disinggung di atas, yaitu agar anda bisa mengenali pasar anda. Jangan sampai anda menyediakan daun pepaya sampai 10 truk padahal yang mencarinya hanya 20-an orang per hari.

Ada website yang potensi trafiknya pantas mendapatkan kerja keras, dan ada juga jenis website yang hanya memerlukan kerja yang secukupnya. Jangan sampai anda terlalu menghabiskan waktu untuk website yang potensi trafiknya tidak terlalu besar.

Hanya saja perlu dicatat di sini bahwa bicara masalah website tidak selalu masalah trafik. Ada beberapa website dengan trafik yang sedikit yang mendatangkan keuntungan yang sangat besar. Sebagai contoh website jual rumah yang trafiknya mungkin hanya ratusan per hari tapi bisa mendatangkan keuntungan 100 sampai 500 juta per bulan.

Jadi anda jangan hanya terpaku pada besaran trafik tapi juga potensi komersil di balik trafik itu. Selain itu dalam perjalanan website anda ke depannya anda akan menemukan yang namanya nilai konversi. Sebuah nilai yang menunjukkan persentase jumlah trafik yang berubah menjadi transaksi. Nanti anda juga bisa belajar cara agar bisnis online anda ramai dengan pembeli.

Di dalam melakukan riset kata kunci anda akan mempelajari 2 hal, yaitu: Potensi trafik dari website yang sedang anda bangun; dan juga variasi dari kata kunci yang perlu anda kembangkan dalam artikel di blog anda ke depannya. Sayangnya proses ini adalah proses yang paling banyak diabaikan oleh para blogger pemula.

Pengetahuan Dasar 3: Membuat Website Yang Disukai Google

Ini adalah salah satu hal yang perlu anda lakukan karena Google "menyukai" sebuah website jika struktur websitenya rapi dan sesuai dengan standar dari Google. Yang dimaksud dengan standar di sini adalah cara anda menyusun title, deskripsi, heading, cetak tebal, gambar, navigasi, dan semua hal yang anda taruh di dalam halaman web anda.

Di dalam SEO ini disebut sebagai optimasi Onpage. Anda perlu mengetahui perkembangan terbaru dari faktor SEO onpage di tahun 2015 ini agar anda bisa membangun website yang mudah dioptimasi. Jika struktur onpage dari website anda buruk, maka bisa jadi anda harus melakukan optimasi SEO yang berkali-kali lipat lebih berat dari seharusnya.

Pengetahuan Dasar 4: Membuat Artikel Yang SEO Friendly

Setelah anda membuat website anda, maka langkah selanjutnya adalah membuat konten dari website anda. Ini adalah jalan untuk mengembangkan jumlah dari variasi kata kunci yang anda kuasai, dan itu berarti anda berpeluang untuk menambah jumlah dari pengunjung blog anda.

Tapi ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan saat membuat artikel yang SEO friendly. Yang paling utama di mata Google adalah artikel yang SEO friendly itu seharusnya berisikan informasi yang cukup lengkap dan membantu pengunjung halaman tersebut. Hal ini yang membuat metrics mesin pencari memperlihatkan bahwa artikel yang lebih panjang dari 900 kata berpeluang mendapatkan posisi yang lebih baik.

Masih ada banyak faktor yang harus anda perhatikan dalam membuat sebuah artikel yang SEO friendly. Untuk pengetahuan yang lebih lengkap silahkan membaca artikel yang ada pada tautan yang ada di atas.

Pengetahuan Dasar 5: Mengenali Kerasnya Persaingan

Ini adalah satu hal yang menentukan anda bisa berhasil atau tidak di dalam dunia SEO. SEO itu sepenuhnya adalah dunia persaingan di mana anda harus bisa lebih baik dalam memenuhi kriteria yang diminta oleh suatu mesin pencari daripada pesaing anda.

Persaingan ini yang akan menentukan seberapa berat optimasi yang diperlukan. Anda harus mampu menghitung kerasnya persaingan kata kunci ini sebelum anda memulai semua optimasi. Kemampuan untuk menghitung kerasnya persaingan ini akan membantu anda membuat keputusan apakah suatu kata kunci itu berharga untuk anda perjuangkan di dalam SEO.

Untuk membantu anda memahami ini ada baiknya anda membaca artikel Cara Melakukan Analisa Kompetisi Persaingan Kata Kunci Untuk Blog Anda.


Pengetahuan Dasar 6: Mencari Backlink Untuk Website Anda

Setelah anda membuat sebuah website yang berkualitas secara onpage, maka langkah selanjutnya adalah membuat website tersebut mendapatkan reputasi secara online. Reputasi ini yang akan membuat halaman dari website anda menjadi semakin kuat di halaman hasil pencarian. Untuk melakukan ini anda harus mendapatkan backlink yang berkualitas.

Backlink adalah semua tautan yang berasal dari luar website anda yang jika diklik akan membuka halaman website anda. Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan dalam mencari backlink untuk website anda agar hal itu tidak mendatangkan penalty untuk website anda.

Untuk memahami apa itu backlink anda bisa membaca artikel apa itu backlink berkualitas dan cara mendapatkan backlink untuk menaikkan peringkat.

Rangkuman

Jadi ada 6 pengetahuan dasar yang harus anda miliki di dalam belajar SEO atau Search Engine Optimization. Mulai dari mengetahui prinsip kerja mesin pencari, menentukan kata-kata kunci, membuat website yang baik, membuat artikel yang SEO friendly, mengenali persaingan yang anda hadapi sampai mencari.

Sebaiknya anda membaca setiap poinnya dan artikel-artikel pembantu di dalamnya secara bertahap agar anda mendapatkan pemahaman yang lengkap tentang SEO. Jangan terburu-buru melakukan ini atau anda akan kebingungan.

Posting Komentar